Iklan

Ustaz Solmed Isi Tausiah di Masjid Besar Anabanua, Disambut Antusias Warga Maniangpajo!

Sahril
Kamis, 08 Januari 2026, Januari 08, 2026 WIB Last Updated 2026-01-09T07:19:01Z


Wajo, Sorotanwarga.com - Ustaz Solmed mengisi tausiah keagamaan di Masjid Besar Anabanua, Kecamatan Maniangpajo, Kabupaten Wajo, pada Jumat, 9 Januari 2026.


Kegiatan tausiah ini dilaksanakan sebelum Salat Jumat dan diikuti oleh jamaah serta masyarakat sekitar dengan penuh khidmat dan antusias.


Dalam tausiahnya, Ustaz Solmed menyampaikan pesan-pesan keislaman yang menekankan pentingnya meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, memperkuat ukhuwah Islamiyah, serta mengamalkan nilai-nilai akhlakul karimah dalam kehidupan sehari-hari. Penyampaian yang lugas dan menyejukkan membuat jamaah menyimak dengan penuh perhatian.


Kegiatan tausiah tersebut, merupakan bagian dari rangkaian agenda dakwah Ustaz Solmed di Kabupaten Wajo.


Setelah dari Masjid Besar Anabanua Maniangpajo, Ustaz Solmed dijadwalkan melanjutkan kegiatan dakwah dalam Tabligh Akbar yang akan digelar di Masjid Raya Ummul Kura, Sengkang, Kabupaten Wajo.


Camat Maniangpajo, Indirwan, S.Sos, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan keagamaan tersebut. Menurutnya, kehadiran Ustaz Solmed memberikan energi positif dan semangat baru bagi masyarakat dalam memperkuat nilai-nilai religius.



“Alhamdulillah, kami sangat mengapresiasi tausiah yang disampaikan Ustaz Solmed. Pesan-pesan yang disampaikan sangat menyejukkan dan relevan untuk kehidupan bermasyarakat.


Pemerintah Kecamatan Maniangpajo senantiasa mendukung kegiatan keagamaan yang membawa kebaikan dan manfaat bagi umat,” ujar Indirwan.


Sementara itu, Ketua Pengurus Masjid Besar Maniangpajo, Syamsul Bahri, juga menyampaikan rasa syukur dan harapannya agar kegiatan serupa dapat terus berlanjut. Ia menilai tausiah tersebut menjadi sarana penting dalam menambah wawasan keagamaan serta memperkuat peran masjid sebagai pusat pembinaan umat.


“Kami berharap masjid terus menjadi pusat ibadah, pendidikan, dan pembinaan umat. Tausiah seperti ini sangat dibutuhkan jamaah untuk menambah ilmu dan mempererat kebersamaan. Terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan ini,” ungkap Syamsul Bahri.


Dengan adanya tausiah tersebut, diharapkan nilai-nilai keislaman semakin tertanam dalam kehidupan masyarakat Maniangpajo serta mampu menciptakan lingkungan yang religius, rukun, dan harmonis di Kabupaten Wajo.


(Laporan: A.Anjer)

Komentar

Tampilkan

  • Ustaz Solmed Isi Tausiah di Masjid Besar Anabanua, Disambut Antusias Warga Maniangpajo!
  • 0

Iklan